post-thumbnail{float:left;margin-right:20px}

Pilkada Bireuen, Seribuan Massa Hadiri Kampanye AMAR

BIREUEN – Sekitar seribuan massa tampak menghadiri kampanye Amiruddin Idris-Muhammad Arif, pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Bireuen periode 2012-2017 di lapangan bola kaki Desa Kubu, Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Minggu, 10 Juni 2012.
Pasangan nomor urut 8 itu menampilkan jur kampanye Rasyidi Jeunieb dan sejumlah juru kampanye lainnya. Massa turut dihibur pagelaran seni seudati serta penampilan Dek Cut dan Dek Oya yang merupakan penyanyi Aceh serta komedian Aceh.

Rasyidi dalam orasinya mengajak masyarakat Peusangan sekitarnya memilih pasangan nomor 8 Amiruddin-Arif. Sebab, katanya, pasangan tersebut orang-orang berpendidikan dan yang peduli kepada rakyat.
"Jangan takut kepada ancaman dan intimidasi dari siapa pun, karena Bireuen ini bukan milik sekelompok orang saja, pilihlah orang yang berpendidikan supaya Kabupaten Bireuen ke depan sejahtera," tegasnya.

Sementara Amiruddin Idris, didampingi Muhammad Arif, berjanji jika terpilih nanti ia akan memperbaiki keuangan Bireuen yang menurutnya selama ini tidak tertata dengan baik sehingga mendapat opini disclaimer dari BPK-RI.
"Bila kami dipercayakan memimpin Bireuen, kami akan melakukan pembenahan bidang keuangan, sebab sangat kita sayangkan selama ini belanja aparatur Bireuen melebihi dari belanja pembangunan untuk rakyat,” ujarnya.

Amiruddin yang juga Rektor Universitas Almuslim (Umuslim) Bireuen itu menyebutkan Kabupaten Bireuen terletak di segi tiga emas yang sangat strategis dan berpotensi untuk dikembangkan ke arah yan lebih baik dan maju.
Kampanye pasangan bubar sekitar pukul 17 dan ditutup dengan doa. Seribuan massa yang menumpang kendaraan roda dua dan roda empat dengan ditempeli atribut pasangan tersebut bubar dengan tertib.

Sesuai jadwal yang ditetapkan KIP Bireuen, pada Minggu 10 Juni 2012, selain pasangan calon Amiruddin Idris-Muhammad Arif, tiga pasangan lain yaitu nomor urut 2 Saifuddin Muhmmad-Rosnany Bahruny kampanye rapat umum di lapangan bola kaki Samalanga.
Lalu pasangan nomor urut 4 Husaini Ilyas-Razuardi Ibrahim kampanye di lapangan bola Gandapura. Sedangkan pasangan nomor urut 6 Nurdin Abdul Rahman-Zakwan Usman yang dijadwalkan kampanye di lapangan bola kaki Jeunieb tidak melaksanakan kampanye.


 http://atjehpost.com